Foto: Joki balap liar yang tercebur sungai
Tagarterkini.com, Mojokerto – Warga dan netizen dihebohkan dengan beredarnya video aksi balap liar yang terjadi di salah satu jalan beton di Desa Penompo, Kecamatan Jetis, Kabupaten Mojokerto.
Pasalnya dalam video yang berdurasi 5 detik tersebut memperlihatkan seorang joki balap liar yang mengalami kecelakaan hingga terjungkal ke sungai pinggir jalan setelah bersenggolan dengan motor lain.
Salah satu warga Susiawati mengatakan, jika insiden kecelakaan yang viral dalam video tersebut memang terjadi di daerah tempat ia tinggal. Ia menyebut aksi balap liar yang kerab terjadi ini sangat meresahkan warga.
“Awalnya hanya kumpul-kumpul, belum balapan. Kalau sudah kumpul, baru balapan. Sudah ada yang masuk sungai kecebur, kalau orang lewat tertabrak gimana,” kata Susiawati, Selasa (12/4/2022).
Sementara itu, Kasat Lantas Polres Mojokerto Kota AKP Heru Sujiyo menerangkan, setelah video tersebut beredar luas. Pihaknya kemudian menerjunkan anggota untuk melakuakan pengecekan di lokasi.
Sedangkan untuk joki balap liar yang terjatuh seperti dalam video masih dalam pencarian pihak kepolisian. “Kami akan panggil yang bersangkutan. Nanti kami minta keterangan,” pungkasnya.